Jailbreak untethered iOS 5.0.1 untuk iPad 2 dan iPhone 4S (A5) dirilis

Jailbreak yang sudah lama ditunggu-tunggu ini akhirnya dirilis juga. Setelah untethered jailbreak untuk A4 (Corona) dirilis duluan, kini giliran A5 yang mendapatkan untethered jailbreak. Jailbreak A5 ini adalah salah satu jailbreak terbesar yang pernah dirilis, bagaimana tidak pengembangannya saja sampai melibatkan “The Dream Team” (@pod2g, @p0sixninja, @MuscleNerd, @planetbeing, @Saurik, dll). Berkat kerja keras mereka akhirnya pengguna iPhone 4S dan iPad 2 kini bisa merasakan jailbreak untethered.

Program yang digunakan untuk jailbreak A5 ini disebut Absinthe dan saat ini hanya tersedia versi Mac OS X nya saja, versi Windows nya akan menyusul segera.
Jailbreak untethered untuk A5 ini kompatibel untuk:

  • iPad 2 dengan iOS 5.0.1
  • iPhone 4S dengan iOS 5.0 atau 5.0.1

Untuk jailbreak A5 ini, ada 3 program yang akan dirilis:

  • Absinthe: Program berbasis GUI, digunakan untuk menjailbreak.
  • Program CLI dari Dev Team: Program berbasis CLI buatan dev Team, digunakan untuk troubleshooting dan pendeteksian bug.
  • Redsn0w: Juga program buatan Dev Team, akan dirilis belakangan setelah versi CLI dari Dev Team dirilis.

Anda bisa mendownload Absinthe dari halaman Downloads. Tutorialnya ada di sini.