Perlukah untethered jailbreak untuk iOS 4.3.5 dirilis?

Inilah yang ada di pikiran @i0nic (Stefan Esser): Apakah (para dev) masih perlu merilis untethered jailbreak untuk iOS 4.3.5?


Saya juga sebenarnya berpikir seperti itu, sejak iOS 5 dirilis pada 12 Oktober saya yakin sebagian besar pengguna iDevice sudah melakukan update dari iOS 4.x ke iOS 5. Saya yakin begitu karena fitur-fitur yang ada pada iOS 5 cukup besar pengaruhnya untuk membuat pengguna iOS melakukan update (misalnya Notification Center, iMessage, iCloud, dll).

Banyak pengguna yang tetap bertahan di iOS 4.3.5 lantaran setia menunggu untethered jailbreak nya dirilis. Maklum, pengguna iOS 4.3.5 sudah lumayan lama ber-tethered ria. Padahal kalau dipikir-pikir, jailbreak iOS 4.3.5 dan iOS 5.0/5.0.1 saat ini masih sama-sama berstatus tethered, itu artinya tidak ada alasan lagi untuk tetap bertahan di iOS 5. Selain itu, untethered jailbreak iOS 5.0/5.0.1 akan dirilis dalam waktu dekat, jadi untuk apa bertahan di iOS 4.3.5 kalau untethered versi 5.0.1 sudah hampir dirilis?
Pengguna yang diuntungkan dengan dirilisnya untethered iOS 4.3.5 menurut saya, hanya orang-orang yang masih bertahan di iOS 4.3.5 dan orang-orang yang sudah update ke iOS 5.0/5.0.1, tetapi sudah membackup SHSH untuk iOS 4.3.5. Tapi sayangnya kebanyakan orang, terutama para jailbreaker “lupa” dengan kewajibannya untuk membackup SHSH.
Apakah masih ada alasan lain untuk merilis untethered iOS 4.3.5? Ya, mungkin masih ada, misalnya karena masih ada (mungkin banyak) pengguna iPhone 4 dengan iOS 4.3.5 yang masih bergantung pada Gevey untuk unlock sedangkan mereka malas update ke iOS 5.
Tapi entah dengan alasan apa i0n1c berencana merilis untethered iOS 4.3.5:


Yang jelas, ini merupakan kabar yang bagus. Sementara pod2g fokus ke untethered jailbreak iOS 5.0.1, i0nic fokus ke untethered 4.3.5.