Umumnya iPhone dijual melalui dua cara, yaitu dari operator secara kontrak (bersubsidi), dan non-subsidi atau tanpa kontrak yang bisa Anda dapatkan di reseller produk Apple ataupun di Apple Store. iPhone yang dijual di Apple Store atau reseller ini bersifat factory unlocked (FU), artinya bebas menggunakan kartu SIM dari operator manapun.
iPhone bersubsidi atau kontrak ini harganya jauh lebih murah daripada yang dijual di Apple Store. Ini karena operator memberikan harga khusus yang jauh lebih murah untuk iPhonenya, tetapi Anda terikat kontrak selama beberapa waktu (misalnya 2 tahun).
Perbandingan iPhone yang dibeli dengan kontrak (locked) dan yang non-kontrak (unlocked):
Selama proses kontrak ini Anda bisa menerima layanan dari operator, misalnya dapat bonus bicara atau data, tetapi dengan catatan iPhonenya tidak bisa digunakan pada jaringan seluler dari operator lain, ganti kartu SIM, dan sebagainya. iPhone yang tidak bisa digunakan pada operator lain ini dikenal dengan istilah “locked” (terkunci). Jika masa kontrak sudah habis, operator seperti AT&T akan memberikan jasa “unlock” iPhone sehingga bisa digunakan untuk operator lain.
Dikarenakan harga iPhone locked jauh lebih murah daripada yang unlocked, banyak orang yang lebih memilih membeli iPhone tipe ini (locked) dan mencari jalan keluar untuk bisa menggunakan SIM card operator lain.
Mungkin Anda adalah salah satu pemilik iPhone locked, entah karena hadiah dari saudara di luar negeri, atau mungkin beli bekas di luar negeri yang harganya memang jauh lebih murah. Jika Anda sedang mencari cara untuk unlock, berikut ini beberapa cara yang bisa Anda tempuh untuk membebaskan iPhone Anda.
Official unlock/Unlock resmi
Cobalah untuk menghubungi operator asal dari iPhone milik Anda. Tanyakan apakah tersedia jasa unlock secara resmi untuk iPhone Anda. Seandainya bisa, saya sarankan Anda untuk mencobanya dulu, berbayar pun tidak apa-apa, yang penting bisa.
Ultrasn0w Unlock
Unlock dengan metode Ultrasn0w tidak tergolong resmi karena membutuhkan jailbreak dan dilakukan tanpa sepengetahuan dan tanpa seizin operator asal.
Untuk meng-unlock iPhone Anda dengan ultrasn0w, Anda perlu mengetahui versi baseband dari iPhone Anda karena unlock dengan Ultrasn0w sangat terbatas pada versi baseband. Untuk mengecek versi baseband, masuk ke Settings > General > About dan lihat versi yang tertera pada “Modem Firmware”.
Versi iOS yang ter-install di iPhone Anda tidak menentukan apakah bisa di-unlock dengan Ultrasn0w atau tidak, yang menentukan adalah versi baseband-nya. Tetapi biasanya versi iOS juga menentukan versi baseband.
Jika Anda cukup beruntung memiliki versi baseband yang kompatibel dengan Ultrasn0w, Anda hanya perlu melakukan jailbreak pada iPhone Anda dan meng-install Ultrasn0w dari Cydia.
Apakah bisa melakukan downgrade baseband agar bisa di-unlock dengan Ultrasn0w?
Pada umumnya kita tidak bisa melakukan downgrade baseband. Namun ada dua pengecualian. Yang pertama adalah downgrade baseband dari versi iPad menjadi normal ke versi iPhone khususnya iPhone 3G/3GS (06.15.00 ke 05.13.04) dengan menggunakan Redsn0w.
Pengecualian kedua, adalah jika Apple masih memperbolehkan melakukan restore iOS ke versi sebelumnya. Sebagai contoh, jika Apple baru saja merilis iOS 5.0 maka bisa saja Apple masih memperbolehkan restore ke iOS 4.3.5 (downgrade), ini seringkali terjadi pada masa transisi ke versi iOS terbaru. Jika Anda upgrade ke iOS 5.0, maka baseband iPhone Anda akan naik ke versi 04.11.08, tetapi jika di-downgrade lagi ke iOS 4.3.5, maka baseband iPhone Anda akan turun ke versi 04.10.01. Ini bisa terjadi jika Apple masih melakukan proses signing (penanda-tanganan secara digital) pada dua versi iOS secara bersamaan.
Selain kedua pengecualian tersebut, tidak ada cara lain untuk melakukan downgrade baseband.
SAM Unlock
Metode unlock menggunakan SAM ini pernah bekerja namun sayangnya sekarang tidak lagi.
Layanan unlock berbasis IMEI
Ini adalah metode unlock yang sedang populer saat ini selain unlock dengan Ultrasn0w.
Unlock IMEI adalah layanan unlock yang diberikan oleh pihak ketiga yang bekerja sama dengan operator untuk memasukkan IMEI iPhone Anda ke dalam “whitelist” database Apple. Masuk dalam “whitelist” (daftar putih) berarti iPhone Anda bebas/lepas dari status lock (terkunci). Dengan begini iPhone Anda bisa dengan bebas menggunakan SIM card apa saja.
Layanan ini tidak membutuhkan kerja berat seperti jailbreak, meng-install software dan sebagainya, tetapi tidak gratis juga. Biaya yang dibebankan tergantung negara asal dan operator asalnya.
Seiring dengan kepopulerannya, penyedia layanan berbasis IMEI muncul di mana-mana. Salah satu yang terkenal dan terpercaya adalah @Chronic dari Chronic-Dev.
Unlock IMEI ini sangat legal, kurang lebih sama dengan official unlock. Bersifat permanen dan tidak akan ter-lock walaupun Anda melakukan restore atau upgrade iOS berkali-kali.
Baca juga: Legalitas unlock iPhone